Tutorial Hijab Pasmina simple memang selalu ditunggu karena bahan nyaman dipakai dan tidak pakai ribet. Sekarang banyak model hijab yang mulai memenuhi pasar fashion muslim . Salah satunya adalah pashmina yaitu model hijab persegi panjang dengan tekstur yang cenderung halus.Awalnya pashmina dibuat dari bahan woll yang berasal dari janggut domba. Namun seiring perkembangannya pashmina pun dibuat dari bahan lain yang kualitasnya setara. Sekarang bahan pashmina sendiri bermacam-macam mulai dari katun,pashmina kashmir, pasmina sifon, pasmina satin dan banyak lagi.
Mungkin sudah banyak ya turtorial bagaimana memakai kerudung agar lebih menarik . Namun kadang masih banyak yang susah mempraktekkannya sehingga hanya menggunakan kerudungnya dengan biasa saja . Atau bahkan ada yang mencoba meniru gaya berhijab yang rumit tapi jadinya malah terlihat aneh atau tidak nyaman.
Padahal banyak cara lho yang bisa dilakukan agar tampilan hijab kita lebih berfariasi dan menarik. Tutorial hijab pasmina bisa dipakai dalam berbagai acara lho, hanya disesuaikan saja bagaimana modelnya yang cocok untuk acara tertentu. Intinya sih pinter nya kita aja ya buat mengkreasi biar hijab yang kita pakai terlihat beda. Bagi yang tidak suka dengan kreasi yang ribet dan susah tapi tetep ingin terlihat modis, kita punya tipsnya cara memekai pashmina yang fleksible untuk berbagai acara dan simple untuk dipraktekkan.
1. Pertama, memilih jenis bahan pashmina yang akan digunakan. Sesuai dengan acara yang ingin dihadiri ya , kalau anda pergi ke pesta maka pilihlah bahan pashmina yang halus dan bagus seperti woll atau sutera. Dan jika anda ingin pergi kuliah,ke kantor atau hanya untuk jalan-jalan santai anda bisa bebas memilih bahannya sesuai yang nyaman untuk anda .
2. Kedua, kenakan ciput ninja sebagai dalaman agar rambut tertutup sebelum memakai pashmina. Serasikan warna ciput anda dengan warna pashmina yang akan dikenakan agar sesuai dan terlihat menarik.
3. Ketiga, Mulai lampirkan pashmina di atas kepala yang sudah dilapis ciput,letakkan salah satu sisi lebih panjang dari sisi lainnya lalu ikat pertemuan kedua sisi tersebut di bawah dagu dengan peniti.
4. Keempat, Angkat sisi panjang ke arah berseberangan di atas kepala sampai melewati bagian belakang leher dan ikat dengan peniti atau jarum pentul agar tak lepas
5. Kelima,Untuk sisi yang pendek lekatkan di belakang leher, ikat dengan peniti atau jarum pentul juga agar tak lepas.
6. Keenam, Tambahkan bandana atau bross dan aksesries lain agar penampilan lebih menarik.Pilihlah warna yang sesuai dan sesuai dengan acara untuk akeseriesnya . Misalkan ke kantor ya pakai aksesries yang tidak begitu mencolok warna dengan bros satu mutiara warna putih sudah bisa memberi kesan.
Tutorial hijab pasmina simple menjadi pilihan para remaja modis yang biasanya cocok dipakai hang out bersama sahabat muslimah lain. Meski tampak simple, pemakaian pasmina ini butuh kreatifitas individu karena memiliki selera dan mode yang berbeda. Pastikan kamu membaca postingan yang lainnya ya, selalu ada yang seru, baru dan wow yang menginspirasi gaya hijabmu setiap hari.
0 Response to "Cara Memakai Hijab Pashmina Simple "
Post a Comment